Latar Belakang
Latar belakang yang mendasari perlunya diselenggarakan suatu wadah kompetisi dalam bidang TIK, khususnya bagi kalangan mahasiswa Indonesia di tingkat nasional, yaitu:- Perkembangan TIK yang cepat menyentuh hampir semua aktifitas akademik, penelitian dan pengabdian di lingkungan Perguruan Tinggi
- Orientasi dari pengguna menjadi produsen TIK mulai berkembang di lingkup mahasiswa
- Penyediaan sarana untuk berkreasi dan berkompetensi melalui produk TIK karya mahasiswa menjadi penting
- Masih ditemuinya kesenjangan antara ketersediaan dan kesiapan SDM yang adaptif dengan perubahan dan teknologi
- Potensi TIK sebagai enabler diberbagai segi kehidupan dan berdampak luas bagi masyarakat
- Sebagai bagian kompetisi berjenjang menuju kompetisi TIK berskala internasional
- Merupakan wadah yang bisa merangkul kegiatan serupa yang diselenggarakan oleh berbagai pihak
Dalam tujuh tahun terakhir telah diadakan GemasTIK secara berkesinambungan yang diharapkan dapat menjadi ajang untuk menyalurkan kreativitas mahasiswa dalam pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi di tingkat nasional. Mahasiswa sebagai pilar penting dalam pembangunan Negara, diharapkan dapat meningkatkan kemampuannya dalam penguasaan TIK, dan dapat mengembangkan potensinya besar sebagai agen perubahan melalui pengembangan IPTEK di masa kini dan masa yang akan datang.
Tujuan
Secara umum GemasTIK bertujuan untuk menjembatani hasil kreasi, inovasi dan pengembangan karya mahasiswa terkait teknologi informasi dan komunikasi, serta sebagai ajang berbagi informasi terkait perkembangan teknologi informasi dan komunikasi antara pihak akademisi, industri dan pemerintah.Adapun tujuan khusus GemasTIK adalah sebagai berikut:
- Meningkatkan hubungan/interaksi di lingkungan dunia akademisi juga dunia akademisi dengan industri dalam pengembangan TIK
- Mendorong peningkatan kegiatan riset TIK di kalangan mahasiswa perguruan tinggi dan menerapkan TIK di lingkungan masyarakat Indonesia
- Meningkatkan kreativitas dan kepekaan mahasiswa dalam pengembangan TIK
- Penyebarluasan informasi dan penguasaan TIK di lingkungan PT ke segenap kalangan masyarakat Indonesia
- Meningkatkan kegiatan riset Teknologi Informasi dan Komunikasi di kalangan mahasiswa perguruan tinggi dan menerapkan Teknologi Informasi dan Komunikasi di lingkungan masyarakat Indonesia
- Membudayakan iklim kompetitif di lingkungan Perguruan Tinggi
- Mendorong interaksi antara PT dengan memanfaatkan teknologi TIK
- Mengetahui kebutuhan dan kompetensi Sumber Daya Manusia dalam bidang TIK serta trend teknologi ke depan
Hasil yang Diharapkan
Manfaat yang diharapkan dari penyelenggaraan GEMASTIK ini adalah sebagai berikut:- Dihasilkannya karya inovatif ilmiah mahasiswa bidang TIK yang dapat diterapkan langsung untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat;
- Didapatkannya temuan-temuan baru dalam bidang TIK yang diteliti oleh kalangan mahasiswa sebagai hasil penalaran dan keilmuan, baik yang diperoleh secara terstruktur melalui pendekatan kuliah formal maupun secara otodidak;
- Tersebarkannya informasi dan perkembangan TIK di Indonesia pada khususnya dan di seluruh dunia pada umumnya
- Meningkatnya kesadaran masyarakat Indonesia akan manfaat penggunaan TIK;
- Terbangunnya komunikasi yang baik antar sesama ahli di berbagai bidang TIK sehingga terciptanya rasa saling menghargai dengan bidang-bidang TIK yang lain;
- Meningkatnya peran serta dunia usaha, industri, dan masyarakat luas dalam meningkatan kualitas dan produktivitas karya ilmiah ekstra kurikuler mahasiswa.
PELAKSANAAN
GemasTIK Tahun 2014Perolehan Medali GemasTIK ke 7 Tahun 2014 |
GemasTIK Tahun 2015
Seperti tahun sebelumnya, GemasTIK tahun 2015 ini diselenggarakan di Universitas Gadjah Mada (UGM) yang juga pada tanggal 26-28 Oktober 2015. Pada tahun ini Institut Teknologi Bandung (ITB) berhasil menyabet gelar juara umum dengan meraih tiga emas dan tiga perunggu. Sementara tuan rumah, UGM berada pada posisi kedua dengan perolehan dua emas, dua perak, dan dua perunggu.Tahun ini mengusung tema 'Kreativitas dan Inovasi Pemuda Menuju Masyarakat Indonesia Berdikari'.
Hasil lengkap GemasTIK 2015 per kategori adalah sebagai berikut.
Pemrograman
- RJK dari Institut Teknologi Bandung
- +1<3 dari Universitas Indonesia
- AINGE CP dari Institut Teknologi Bandung
- Zelory, Universitas Gadjah Mada
- Vistoworks, Universitas Indonesia
- D48Dev, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
Data Mining
- LapanDua, Institut Teknologi Bandung
- SIAP 16, Institut Pertanian Bogor
- Ahlul Bayaanaat wal Khawaarazamiyah, Universitas Gadjah Mada
- CSI Oryza, Institut Pertanian Bogor
- Fast Affine Projection, Universitas Indonesia
- Natirum Benzoat, Universitas Tanjungpura
- Tiga Kurcaci Alpha, Politeknik Caltex Riau
- Seaput Animation, Politeknik Negeri Batam
- Sireum Beureum, Universitas Pendidikan Indonesia
Piranti Cerdas dan Embedded System
- IC0S, Institut Teknologi Bandung
- Wheelie, BINUS University
- AgroIndo, Universitas Gadjah Mada
Desain User Experience
- Ngalin Bertiga, Universitas Indonesia
- Man Jadda Wa Jadda, Universitas Gadjah Mada
- Yakalee, Institut Teknologi Bandung
Pengembangan Bisnis TIK
- Ace Culture Indonesia, Universitas Gadjah Mada
- Classionery, Universitas Gadjah Mada
- Happy Three Friends, Institut Teknologi Bandung
Pengembangan Aplikasi Permainan
- Excream Game, Politeknik Negeri Jakarta
- Reversi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember
- Hashtag, Telkom University
Perolehan Medali GemasTIK ke 8 Tahun 2015 |
Tautan laman GemasTIK
Tidak ada komentar:
Posting Komentar